Fire blanket alias selimut api merupakan alat keselamatan penting yang dapat membantu mencegah penyebaran api dan melindungi orang dari luka bakar. Bahan pembuatannya biasanya berasal dari kain tahan api, dan dirancang cukup besar untuk menutupi orang atau objek. Meski sederhana, fungsinya cukup krusial sebagai perlindungan dari api.

 

Bahan Dasar Selimut Api

Fire blanket terbuat dari bahan sintetis seperti fiberglass atau Nomex. Bahan-bahan ini dirancang untuk tahan suhu tinggi dan tidak mudah meleleh atau terbakar, hingga sekitar 650 derajat Celcius. Bahan-bahan tersebut juga juga ringan dan mudah dioperasikan, sehingga ideal digunakan dalam situasi darurat.

 

Kelebihan Fire Blanket

  • Selimut api menerapkan teknik smothering, yaitu menutupi dan mengisolasi titik api dari oksigen sehingga kebakaran dapat padam.
  • Fire blanket mudah dibawa ke mana-kemana dan dapat digunakan oleh orang awam tanpa perlunya latihan.
  • Tidak ada batas pemakaian dan tidak memerlukan perawatan khusus setelah digunakan.
  • Fire blanket tersedia dalam berbagai ukuran dan kemampuan, seperti 1x1m, 1,2×1,2m, dan 1,8×1,8.

 

Fungsi Fire Blanket

Fire blanket memiliki beberapa fungsi yang penting dalam penanganan kebakaran. Berikut adalah beberapa fungsi fire blanket.

  • Memadamkan api pada pakaian yang terbakar.
  • Memadamkan berbagai jenis kebakaran, termasuk kebakaran cair dan kebakaran minyak.
  • Perlindungan diri dan evakuasi saat kebakaran.
  • Mengurangi penyebaran api.
  • Pertolongan pertama untuk kebakaran skala kecil.

 

Tips Menggunakan Fire Blanket

Sebelum menggunakan selimut api, pastikan untuk memahami cara menggunakannya dengan benar, demi menghindari kesalahan yang dapat mengancam Anda atau orang lain.

Berikut beberapa tips tentang cara menggunakan selimut api yang harus diingat, sebagai safety tool.

  • Bentangkan dan lilitkan pada objek yang terbakar.
  • Tutupi seluruh objek, termasuk bagian dasarnya.
  • Pertahankan posisi selimut hingga api berhasil dipadamkan.
  • Jangan gunakan fire blanket pada kebakaran yang terlalu besar atau terlalu intens.

Dalam mengejar keamanan terkait kebakaran, selimut api menjadi salah satu pilihan yang sangat layak dipertimbangkan. Kemampuannya untuk memadamkan api dengan cepat, memberikan perlindungan diri, dan menjadi alat yang mudah diakses menjadikannya bagian yang tak terpisahkan dari strategi keselamatan. Pastikan untuk memiliki setidaknya satu selimut api di rumah dan tempat kerja Anda – siapa tahu, alat ini bisa menjadi pahlawan tak terduga dalam keadaan darurat!

Namun, perlu diingat juga bahwa penggunaan selimut api hanya ditujukan untuk kebakaran dengan skala kecil. Sangat tidak dianjurkan untuk kebakaran besar. Nah, jika Anda sedang membutuhkan fire blanket berkualitas, silakan berkunjung ke Velasco Indonesia.

 

Baca juga: Jual Alat Damkar Harga Terbaik

 

VELASCO INDONESIA PERSADA adalah distributor alat pemadam kebakaran seperti fire hosebaju pemadam kebakaran, APAR, dll, dengan pelayanan terbaik di Jakarta.

Kami juga merupakan distributor alat kapal, alat safety kapal, alat rigging, alat lifting, tali mooring, tali tambang, wire rope, webbing sling, dll. Lihat produk kami lainnya di sini. Semua barang yang kami jual dilengkapi sertifikat dan berkualitas. Silahkan hubungi kami lewat Whatsapp (081290808833) atau 021 690 5530. Bisa juga melalui email ke [email protected] atau [email protected]